Kabupaten Sorong SelatanKota SorongPapua Barat

Danrem 181/PVT  Pimpin Upacara Sertijab Dandim 1807/Sorong Selatan

Sorong,WartaPapua.Id,-Danrem 181/ Praja Vira Tama (PVT) Brigjen TNI Wawan Erawan ,SE,MM Memimpin Upacara Sertijab Dandim 1807/Sorong Selatan bertempat di Makorem PVT  Sorong  11 Juni 2022.

Dalam sertijab ini ditetapkan Pejabat Baru Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Inf Ronald Michael Patty menggantikan Pejabat Lama Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Inf Yusuf Saud Tanjung, S.I.P., M.Tr (Han) yang selanjutnya bertugas menjabat sebagai Komandan Sekolah Calon Tamtama (Secata B) Kodam I/BB di Padang, Sumatera Barat.

Pejabat Baru Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Inf Ronald Michael Patty Sebelumnya menjabat sebagai Danyonif 761/KA,merupakan Lulusan Akmil Tahun 2003 dengan menempuh Pendidikan TK, SD, SMP, SMA di Sorong.

Dalam acara ini  turut hadir Para pejabat Staf Korem 181/PVT,Para Komandan Satuan jajaran Korem 181/PVT,Bupati Sorong Selatan yang diwakili oleh Kadis Pemberdayaan Masyarakat Dan Kampung Sorong Selatan Yohan Bodori,S.Sos,MTr AP ,Kakesbangpol Kab. Sorsel Edit Doni Tamaela,SP,MTr.AP,Ketua dan Pengurus Persit KCK Koorcab Rem 181

Dalam Sambutannya Danrem 181/Praja Vira Tama (PVT) Sorong Brigjen TNI Wawan Erawan ,SE,MM menjelaskan bahwa Pergantian jabatan di lingkungan TNI AD merupakan hal biasa, berdasarkan pertimbangan Tour of Duty (TOD) dan Tour of Area (TOA).

Dirinya menyampaikan pesan bahwa banyak hal baik yang telah dikerjakan oleh Letkol Inf Yusuf Tanjung S.I.P., M.Tr (Han) selama menjabat sebagai Dandim 1807/Sorong Selatan, kepada pejabat baru diminta agar melanjutkanya.

Bupati Sorong Selatan yang diwakili oleh Kadis Pemberdayaan Masyarakat Dan Kampung Sorong Selatan Yohan Bodori,S.Sos,MTr AP menyampaikan terima kasih kepada Pejabat Lama Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Inf Yusuf Saud Tanjung, S.I.P, M.Tr (Han) yang telah berbakti diKabupaten Sorong Selatan dan menyampaikan selamat datang di Sorong Selatan serta selamat bertugas diKabupaten Sorong Selatan bagi Pejabat Baru Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol Inf Ronald Michael Patty (**/Red)

Warta Papua

Official FB : https://fb.wartapapua.id Official IG : https://ig.wartapapua.id

Related Articles

Tinggalkan Komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button
%d blogger menyukai ini:

Adblock Detected

Mohon Untuk Disable Adblock Browser Anda